Powered by Blogger.

Resep Mie Ayam Enak

Posted by Cerita Urang

Bagi para pencinta jajanan indonesia, tentu and sering atau pernah mencici lezatya mie ayam. Kuliner yang satu ini memang memilki penggemar cukup banyak, sehingga bagi anda yang ingin mengkonusmsinya, tidak akan merasakan kesulitan untuk menemukan penjualnya.

Tapi bila anda ingin mencoba membuat sendiri mie ayam dirumah, anda bisa mencoba resep mie ayam dibawah ini. Bahan dan cara pembuatan mie ayam ini cukup mudah.

Bahan – bahan :
  • 1 kg mi telur basah atau segar, siap beli.
  • 150 g sawi hijau, potong 3 cm, rebus sebentar.
  • 150 g tauge besar, bersihkan.

Bahan tumis ayam :
  • 2sdm minyak sayur
  • 1/2 sdt minyak wijen
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 250 g daging ayam, potong kecil
  • 100 g jamur merang, potong kecil
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 150 ml air
Bahan Pelengkap :
  • kaldu ayam
  • bawang merah goreng
  • daun bawang iris halus

Cara Membuat Mie Ayam :
  1. Didihkan air secukupnya, rebus mi hingga mengapung. Angkat dan tiriskan.
  2. Taruh sedikit minyak sayur atau minyak ayam dan kecap asin dalam mangkuk.
  3. Masukkan mi panas, aduk-aduk hingga rata.

Membuat ayam tumis :
  1. Tumis bawang putih hingga wangi.
  2. Masukkan ayam, aduk hingga kaku.
  3. Masukkan jamur, aduk hingga layu.
  4. Tambahkan bumbu dan air. Masak hingga mendidih dan agak kering. Angkat.
  5. Bagi mi menjadi 5 bagian.
  6. Beri masing-masing tauge, sawi, ayam tumis dan taburi bawang merah goreng dan daun bawang iris.
  7. Sajikan panas dengan kaldu ayam.


Related Posts:

2 comments:

  1. boleh juga nih resepnya.. izin praktek ya..

    ReplyDelete
  2. terima kasih atas inspirasinya! Betul sekali, makanan lezat serta sehat memang sangat penting, akan tetapi memasak dengan alat masak yang tepat juga sama pentingnya.

    ReplyDelete